Analisis penerapan model beneish m-score dalam mendeteksi manipulasi laporan keuangan pada koperasi: studi literatur
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi relevansi dan keterbatasan model Beneish M-Score dalam mendeteksi manipulasi laporan keuangan pada koperasi. Melalui studi literatur, penelitian ini menganalisis sejauh mana model yang dirancang untuk perusahaan komersial dapat diadaptasi untuk mengakomodasi karakteristik unik koperasi. Selain itu, penelitian ini juga mengidentifikasi faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kinerja model Beneish M-Score dalam konteks koperasi, seperti ukuran koperasi, jenis usaha, dan tingkat transparansi. Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai potensi dan tantangan dalam menerapkan model Beneish M-Score pada koperasi.