Pengaruh Kebijakan Dividen, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan terhadap Nilai Perusahaan pada Sektor Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

Main Article Content

Nur Hidayati
Nova Vrianda

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kebijakan dividen, profitabilitas, dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan pada sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2020-2023. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian eksplanatif. Data sekunder diperoleh dari laporan keuangan perusahaan, dengan sampel sebanyak 8 perusahaan yang dipilih melalui purposive sampling. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan perangkat lunak EViews. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan kebijakan dividen, profitabilitas, dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Secara parsial kebijakan dividen dan ukuran perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, sedangkan profitabilitas tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan. Penelitian ini mendukung teori sinyal, dimana kebijakan dividen dan ukuran perusahaan dapat memberikan sinyal positif kepada investor tentang prospek perusahaan. Sementara itu, profitabilitas yang tinggi cenderung tidak meningkatkan nilai perusahaan karena laba sering ditahan. Penelitian ini memberikan kontribusi terhadap literatur tentang manajemen keuangan pada perusahaan pertambangan dan menjadi acuan tata kelola perusahaan dalam menetapkan kebijakan dividen dan strategi pertumbuhan.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Hidayati, N., & Vrianda, N. (2025). Pengaruh Kebijakan Dividen, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan terhadap Nilai Perusahaan pada Sektor Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Indo-Fintech Intellectuals: Journal of Economics and Business, 4(6), 3610–3619. https://doi.org/10.54373/ifijeb.v4i6.2612
Section
Articles

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.